Log in ke aplikasi PMM
Oleh: Imron Masyhadi – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi telah merilis Kurikulum Merdeka dan Paltform Merdeka Mengajar (PMM) sebagai episode ke-15 dari program Merdeka Belajar. PMM sendiri dikembangkan dalam rangka mendukung kapasitas guru dan tenaga kependidikan di satuan pendidikan dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka. Empat fitur yang disediakan dalam aplikasi PMM antara lain:Perangkat ajar, berisi kumpulan bahan ajar, modul ajar, modul proyek dan buku teks yang dapat digunakan guru untuk mengajar;
Laman kelas dan asesmen murid, laman kelas berisi daftar murid berdasarkan kelompok kelas sedangkan asesmen murid berisi kumpulan paket soal yang telah dipetakan berdasarkan fase dan mata pelajaran tertentu;
Pelatihan mandiri dan video inspirasi, memuat materi pembelajaran yang dapat digunakan secara mandiri oleh guru dalam rangka peningkatan kompetensinya. Selain itu, pada fitur ini memuat berbagai video singkat yang dapat menjadi inspirasi guru dalam pengembangan kompetensi dalam aspek prfesional dan personal.
Bukti karya Saya, memuat dokumentasi karya pribadi guru, dan juga dibagikan ke guru-guru yang lain.
Berikut rincian tata cara penggunaan PMM.Mengakses Platform Merdeka Mengajar, guru dapat mengakses PMM melalui 2 cara:
a. Website: https://guru.kemdikbud.go.id/, atau
b. Aplikasi ponsel pintar (smartphone), pilih aplikasi play store di ponsel Anda, ketik merdeka mengajar pada kolom pencarian, lalu klik install dan aplikasi PMM secara otomatis terpasang di smartphone anda dengan nama ‘Mengajar’.
a. Buka aplikasi Mengajar yang sudah terpasang pada ponsel Anda, lalu klik Selanjutnya.
b. Klik Mulai untuk Log In ke aplikasi
c. Log In dengan menggunakan akun belajar.id
d. masukan informasi ‘sekolah’ dan ‘provinsi’ tempat anda mengajar dan klik konfirmasi
e. Pilih ‘kelas’ mana saja yang anda ajar
f. Pilih ‘mata pelajaran’ yang anda ajarkan
g. Notifikasi berhasil masuk akan muncul, lalu klik ‘lanjutkan’. Selamat! Anda sudah berhasil log in ke platform mengajar
Menggunakan perangkat ajar,
berikut gambaran alurnya penggunaannya.
a. guru dapat mencari modul ajar, buku teks, buku murid, atau buku guru berdasarkan mata pelajaran dan fase yang diinginkan. Selain itu, guru juga dapat melakukan pencarian lebih spesifik dengan fitur filter.
b. Guru dapat mengunduh dan menyimpan modul ajar dan buku teks ke dalam memori lokal gawai. Beberapa buku teks yang terunduh akan dilampirkan watermark.
c. Dengan membuat folder baru, guru dapat mengelompokkan perangkat ajar berdasarkan kebutuhannya.
d. Perangkat ajar dapat diakses secara lebih cepat dan dikelola ke dalam berbagai jenis folder yang disimpan di dalam platform dengan fitur “menandai”
Menggunakan laman kelas dan Asesmen,
Yang bisa dilakukan di laman kelas:Melihat daftar kelas dan daftar asesmen yang dibagikan
Menambah kelas baru
Mengubah nama kelas, dan
Menambah atau menghapus data murid
Asesmen Murid adalah produk yang berisikan kumpulan paket soal yang telah dipetakan berdasarkan fase tertentu untuk membantu guru mendapatkan data proses pembelajaran murid.
Menggunakan Pelatihan Mandiri dan Video Inspirasi.
Fitur yang ada di pelatihan mandiri antara lain:
a. Topik, berisi materi terkait dengan implementasi kurikulum merdeka yang berupa teks, video, kuis, dan penulisan refleksi, dilengkapi juga dengan post tes;
b. Aksi Nyata, berisi hasil penerapan materi pelatihan mandiri yang dilakukan oleh guru;
c. Webinar, berisi jadwal pelatihan yang dilakukan melalui webinar.
Video inspirasi memuat berbagai macam video topik pembelajaran untuk mengembangkan kompetensi guru.
Menggunakan Bukti Karya Saya
Pada fitur ini digunakan guru untuk:
a. Mengimpor video bukti karya pribadi yang sudah diunggah ke youtube ke PMM
b. Membagikan video bukti karya pribadi ke rekan dan kepala sekolah
Berikut cara menggunakan fitur bukti karya saya.
Berikut tampilan untuk melihat bukti karya dan menambahkan hasil bukti karya pribadi ke dalam PMM.
Semoga bermanfaat.
https://bbpmpjateng.kemdikbud.go.id/tata-cara-penggunaan-platform-merdeka-mengajar/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar